SELAMAT DATANG DI BLOGGER TIK SMA 1 WONOSOBO

Rabu, 25 Agustus 2010

RPP TIK Kelas X Semester 1 TH.2010/2011 Pertemuan 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Pertemuan ke 4

Mata Pelajaran : TIK
Kelas/Semester : X / 1
Tahun Pelajaran : 2010/2011
Pertemuan Ke : 4
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit
: 2 x 35 menit

Standar Kompetensi :
1. Memahami ketentuan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi

Kompetensi Dasar:
2.2 Mengenal Jaringan Komputer

KKM :
1. 77,78

Indikator:
o Mendeskripsikan Etika yang baik dalam menggunakan komputer maupun perangkat ICT di SMA N 1 Wonosobo
o Mendeskripsikan pentingnya LMS, SMS Gateway, radio internet yang ada di SMA N 1 Wonosobo dalam memberikan pelayanan kepada siswa dan orang tua siswa

1. Tujuan Pembelajaran
a. Setelah proses pembelajaran siswa mempunyai etika yang baik dalam menggunakan perangkat computer di LAB Komputer SMA N 1 Wonosobo
b. Setelah proses pembelajaran siswa memahami jaringan komputer
c. Setelah proses pembelajaran siswa mempunyai account di LMS.
d. Setelah proses pembelajaran siswa mampu menggunakan LMS untuk mendapatkan materi
e. Setelah proses pembelajaran siswa bias menggunakan radio internet untuk menambah materi
f. Setelah proses pembelajaran siswa mampu mensosialisasikan SMS Gateway ke orang tua masing-masing untuk pencarian informasi berkaitan dengan kehadiran, penilaian, pembayaran maupun yang lainnya.

2. Materi Ajar
• Jaringan komputer
• Sosialisasi komputer dan Gambaran Pengembangan ICT di SMA N 1 Wonosobo

3. Metode Pembelajaran
 Ceramah
 Praktek

4. Langkah-langkah Pembelajaran
a. Kegiatan Awal
 Memeriksa kehadiran siswa 3 Menit
Memeriksa siswa yang tidak hadir dan dengan alasan apa siswa tersebut tidak hadir.
 Menyampaikan KD, indicator pembelajaran dan hasil yang diharapkan.2 Menit
 Apersepsi tentang Jaringan, LMS, SMS Gateway 2 Menit
Menanyakan kepada beberapa siswa tentang sampai seberapa jauh pemahaman mereka berkaitan dengan jaringan, LMS dan SMS Gateway.
 Motivasi jika siswa mengerti Jaringan, LMS, SMS Gateway 3 Menit
Memberikan gambaran kepada siswa jika mampu membuat dan menjaga jaringan, menggunakan LMS dan SMS Gateway untuk informasi.

b. Kegiatan Inti
1. Guru menjelaskan konsep jaringan komputer. 10 Menit

Materi :
Pengertian sederhana dari jaringan komputer adalah sekumpulan perangkat yang
dapat digunakan untuk menyimpan dan manipulasi data elektronis dan pesan-pesan, saling
terkait satu dengan lainnya di mana dengan cara tersebut pengguna dapat menyimpan,
menggali dan saling berbagi-pakai terhadap informasi yang tersedia. Pada umumnya yang
dihubungkan oleh jaringan terdiri dari komputer mikro, terminal, printer dan media
penyimpan data, serta perangkat jaringan lainnya. Jaringan komputer terbagi menjadi tiga,
yaitu :
1. Local Are Network (LAN)
2. Metropolitan Area Network (MAN)
3. Wide Area Network (WAN)

2. Guru memberikan gambaran pengembangan ICT yang terjadi di SMA N 1 Wonosobo dan memperagakan K3 dalam menggunakan komputer dan diikuti oleh siswa langsung. 25 Menit
Materi :
e-Learning
Sistem pembelajaran elektronik atau e-pembelajaran (Inggris: Electronic learning disingkat E-learning) adalah cara baru dalam proses belajar mengajar. E-learning merupakan dasar dan konsekuensi logis dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Dengan e-learning, peserta ajar (learner atau murid) tidak perlu duduk dengan manis di ruang kelas untuk menyimak setiap ucapan dari seorang guru secara langsung. E-learning juga dapat mempersingkat jadwal target waktu pembelajaran, dan tentu saja menghemat biaya yang harus dikeluarkan oleh sebuah program studi atau program pendidikan.

3. Siswa mencoba untuk mendaftarkan diri di Learning Management System, SMS Gateway, Radio Internet dan mencoba untuk download materi pada blog guru. 30 Menit
Materi :

c. Kegiatan Ahir
 Guru mengevaluasi target yang dicapai siswa dalam melakukan login LMS, SMS, dan Download materi 10 Menit
1. Apakah siswa sudah mempunyai account di LMS? 2 Menit
2. Apakah siswa sudah mampu menggunakan SMS Gateway? 3 Menit
3. Apakah siswa sudah mampu mendownload materi? 5 Menit

 Guru mengarahkan kepada siswa untuk melakukan browsing guna mendapatkan materi di sma-1-wonosobo-tik.blogspot.com dengan system download dan Learning management system pada alamat : 125.163.185.103\LMS
4 Menit
 Penutup. 1 Menit

5. Alat/Bahan/Media Pembelajaran
 Bahan : LKS, LMS, Blogger
 Alat : Komputer, LCD, Internet

6. Penilaian
Kriteria / Konversi nilai
Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) adalah 77.78
Sangat baik >=90, Baik 90 - 80, Sedang 80 – 77.78, Kurang < 77.78

7. Sumber Bacaan
 BSE Dikemnum,
 internet,


Wonosobo, 7 Agustus 2010
Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran TIK





Drs. DANANG KUSUMANTO, M.Si. DWI HERU SUSANTO, S.Kom.
NIP. 19620603 198903 1 014 NIP. 19780114 200501 1 006